Febriyan Net - Ada beberapa metode untuk meremote server agar mempermudah dalam konfigurasi server, salah satunya yaitu menggunakan SSH (Secure Shell) . Pernahkan teman teman mengalami error pada saat remote ssh ke server ? Kali ini admin akan membahas tentang cara mengatasi atau memperbaiki error REMOTE HOST IDENTIFICATION HAS CHANGED pada saat akan meremote server dari terminal.
Pengertian
SSH atau Secure Shell adalah salah satu protokol jaringan yang digunakan untuk berkomunikasi dengan aman, dengan menggunakan baris perintah eksekusi jarak jauh. SSH menggunakan saluran yang aman karena client menjalankan program ssh secara masing masing.
Latar Belakang
Terjadi masalah ketika ingin meremote server dari terminal karena identitas remote host terjadi perubahan sehingga ssh server tidak mengenali identitas tersebut.
Maksud dan Tujuan
Mengganti atau menghapus host identification yang lama dan mengganti dengan host yang baru agar dapat login ke ssh server.
Alat dan Bahan
1. PC server yang diremote
2. Laptop atau PC client
3. Media untuk menghubungkan PC server dengan Laptop Client (Kabel / Nirkabel)
Jangka Waktu Pelaksanaan
Kurang dari 5 menit
Tahap Pelaksanaan
Jika sudah terhubung dengan server. masuk ke Terminal dengan cara tekan tombol ctrl + alt + t .
Masuk ke mode Super User dengan cara ketikkan perintah :
febri@no-name:~$ sudo su
Jika sudah masuk ke super user, ketikkan perintah :
root@no-name:/home/febri# rm -rf /root/.ssh/known_hosts
Perintah diatas digunakan untuk menghapus file known_hosts yang berisi Host Identification untuk diganti dengan yang baru.
Jika perintah diatas gagal, ketikkan perintah :
root@no-name:/home/febri# rm -rf /home/username/.ssh/known_hosts
Ganti Username dengan username server (selain root).
Nah, sekarang coba login ke ssh server nya :
root@no-name:/home/febri# ssh username@ipaddress
Sekarang kita sudah dapat login kembali ke ssh server nya.
Kesimpulan
Referensi
Terimakasih telah membaca artikel tentang Cara mengatasi Remote Host Identification Has Changed pada saat remote via SSH. Semoga bermanfaat !
Terimakasih,
0 comments